Translate

Search This Blog

Cara Mudah Mengucapkan Huruf (Alphabet) dalam Bahasa Inggris

Belajar Bahasa Inggris - Jangan tersinggung yaa kalau saya memberi materi tentang Alphabet. Saya percaya kok kalian sudah mahir dalam hal ini, coba aja nyanyi lagu alphabet pasti bisa.

Huruf di Bahasa Inggris sama seperti huruf yang digunakan di Bahasa Indonesia, jadi kalian gak perlu susah payah belajar pengenalan huruf seperti di Bahasa Jepang, Korea, China dan sebagainya.

Alphabet

Belajar Mengucapkan Huruf/Abjad/Alphabet
Huruf/Abjad/Alphabet

Huruf-huruf tersebut terbagi menjadi dua  (bukan diduain yaa) yaitu :

1. Vowel (Vokal)

• *A* /ei/
• *I* /ai/
• *U* /yu/
• *E* /i/
• *O* /ou/

2. Consonant (Konsonan)

• *B* /bi/    • *P* /pi/
• *C* /si/     • *Q* /kyu/
• *D* /di/    • *R* /ar/
• *F* /ef/   • *S* /es/
• *G* /ji/     • *T* /ti/
• *H* /etch/ • *V* /vi/
• *J* /Jey/   • *W* /dabelyu/
• *K* /key/   • *X* /eks/
• *L* /el/      • *Y* /way/
• *M* /em/    • *Z* /zed/
• *N* /en/

Note : /..../ = Cara baca

Meski sepele tapi ini sangat penting untuk dikuasai. Memang pengenalan alphabet biasanya dimulai diusia TK, but anyway..."Jika pondasinya kuat maka bangunannya pun akan kokoh", right?

EXERCISE

Sebagai bahan latihan cobalah untuk mengeja nama kalian dalam ejaan Bahasa Inggris dan terus latih agar speed pengucapannya menjadi lebih cepat.
- Aliando = /ei_el_ai_ei_en_di_ou/
- Hanafi = /etch_ei_en_ei_ef_ai/

Note :
  • Ada beberapa perusahaan yang pada saat sesi interview terhadap calon pegawai baru, mereka menge-test kemampuan berbahasa Inggris dengan Spelling (mengeja) nama calon pegawai tersebut. Tidak hanya benar secara Pronunciation (pelafalan), namun mereka juga menilai secara Speed (kecepatan mengeja).

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Mudah Mengucapkan Huruf (Alphabet) dalam Bahasa Inggris"

Post a Comment